PWM Kalimantan Selatan - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Kalimantan Selatan
.: Home > Berita > “This Is Nursing Camp”, Camp Nya Calon Pemimpin Dunia Keperawatan

Homepage

“This Is Nursing Camp”, Camp Nya Calon Pemimpin Dunia Keperawatan

Rabu, 16-11-2016
Dibaca: 706

 

img_20161111_094327_hdrIdentitas mahasiswa sebagai agent of change masih kental terasa. Dengan peran mahasiswa sebagai penerus, pembangun, dan calon pemimpin masa depan yang akan menjadi ujung tombak mengelola bangsa ini. Artinya, mahasiswa sebagai agen dari suatu perubahan merupakan bagian dari perubahan segi akademis dan juga pembangun bangsa untuk lebih maju kedepannya.

Kepemimpinan akan efektif jika berjalan secara dinamis dan sebagai seorang pemimpin, Anda dituntut untuk selalu berkembang. Anda tidak dapat membiarkan kemampuan Anda tetap dan tidak berkembang. Dalam segala aspek kepemimpinan Anda harus berkembang namun tidak menyimpang dari tujuan utama Anda

Jumat, 11 November 2016 berlangsung pembukaan Nursing Camp HIMA Keperawatan UM Banjarmasin. Dalam sambutannya Ketua panitia menerangkan bahwa kegiatan ini berlangsung selama 3 hari, diikuti oleh mahasiswa semester I dan kegiatan ini merupakan kegiatan serupa dengan kegiatan rutin BEM UM Banjarmasin yaitu LDK (Latihan Dasar Kepemimpinan) yang dimodifikasi dengan praktik langsung di lapangan (Tahura, Mandiangin Martapura).

Ketua HIMA keperawatan (Firda Afriyanti) bersama Presiden BEM UM Banjarmasin sangat mengapresiasi kegiatan ini, para peserta dapat terpapar soft skill, terutama terkait organisasi n jiwa kepemimpinan. “Melalui organisasi terbangkanlah semua impian kalian, karena dengan berorganisasi insya Allah mimpi kalian akan tercapai” tutur Presiden BEM.

Keperibadian Mahasiswa UM Banjarmasin menjadi isi pokok sambutan Rektor UM Banjarmasin, Prof.Dr.H. Ahmad Khairuddin, M.Ag. “Kegiatan ini sejalan dengan cita-cita keperibadian mahasiswa UM Banjarmasin poin pertama yaitu Berpenampilan sebagai calon pemimpin umat, yang ditandai dengan kesederhanaan, kerapian, dan kepercayaan diri” tutur beliau.


Tags: MPI
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: UMB



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website