PWM Kalimantan Selatan - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Kalimantan Selatan
.: Home > Berita > Bukber Kader dan Alumni di IMM Center

Homepage

Bukber Kader dan Alumni di IMM Center

Jum'at, 09-06-2017
Dibaca: 707

Buka puasa bersama keluarga besar IMM Komisariat UIN Antasari Banjarmasin di IMM Center Kalimantan Selatan sukese digelar. Kegiatan tersebut dihadiri lintas generasi serta para mantan juga hadir, (mantan ketua umum). Kanda  Abdul Khaliq yang merupakan alumni IMM Komisariat IAIN Antasari Banjarmasin yang sekarang menjabat sebagai Sekretaris Fokal IMM Kalsel didaulat menjadi pembicara. Beliau menceritakan bahwa ide untuk mendirikan sebuah bangunan khusus yang diperuntukkan sebagai tempat kaderisasi mahasiswa Muhammadiyah tercetus sejak tahun 2014 yang lalu. Rapat kecil yang dipimpin (Alm) Sahriansyah pada waktu itu di Masjid 'Ami Abdullah Kertak Hanyar Kab. Banjar bercita-cita agar dibangun tempat untuk membina para mahasiswa Muhammadiyah di atas tanah wakaf yang berlokasi di Komp. Aspol Bina Brata Jl. Manunggal II Gg. III Kel. Kebun Bunga Kota Banjarmasin. Tim kecil yang dibentuk pada saat itu mulai bergerak untuk mengumpulkan dana sedikit demi sedikit dari para donatur dan dermawan. Kini setelah 3 tahun berjalan, gedung yang semula hanyalah rangkaian mimpi antar beberapa alumni, kemudian mimpi itu alhamdulillah menjadi besar dan nyata. Kesempatan buka puasa bersama yang digelar Komisariat UIN Antasari Banjarmasin kemaren (8/6) menjadi momentum perdana mengawali pemakaian IMM Center ini.

Abdul Khaliq juga dalam penuturannya dihadapan para kader senantiasa mengapresiasi atas kinerja para kader dalam mengembangkan ikatan dan Muhammadiyah pada umumnya. (Fb: Abdan Sy)


Tags: MPI
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: IMM



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website